UHF: Tetap Sabar dan Kuat Kang Ridwan Kamil Sekeluarga

Twitter

IMEDIACYBER | Suami yang ditinggal istri disebut duda. Istri yang ditinggal suami disebut janda.

Hal tersebut disampaikan ulama Indonesia terkenal, Ustadz Hilmi Firdausi (UHF) melalui akun media sosial Twitter pribadinya, Jumat (3/6/2022).

Read More
banner 300x250

“Anak yang ditinggal ortunya disebut yatim piatu,” lanjut UHF.

Tapi, tutur UHF, mengapa tidak ada sebutan bagi ortu yang ditinggal anaknya? Karena tidak ada kata yang dapat melukiskan perpisahannya.

“Tetap sabar dan kuat Kang Ridwan Kamil sekeluarga,” ujar UHF.

Tangkapan layar twit tersebut kemudian di unggah UHF ke akun media sosial Instagram pribadinya, Jumat.

Kemudian UHF mengatakan, sholat ghaib telah kami lakukan. Doa-doa tulus ikhlas telah kami panjatkan untuk A Eril, insya Allah beliau berpulang dalam kedaan syahid.

Untuk Kang Ridwan Kamil dan Teh Atalia Praratya, tutur UHF, terimakasih telah memberi ketauladanan bagaimana kasih orangtua kepada anaknya.

“Insya Allah ada hikmah besar dibalik musibah ini,” demikian tutup UHF.

[ary]

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *